12 Aplikasi Penghilang Vokal Terbaik untuk Android dan iPhone

Aplikasi penghilang vokal banyak digunakan untuk memisahkan suara dari klip audio tanpa merusak kualitas aslinya. Dengan begitu, Anda dapat membuat dua file terpisah, yaitu suara vokal dan suara musik instrumental. Pengguna individual dapat menggunakan file-file ini untuk versi Karaoke atau menggunakannya untuk tujuan lain.

Pada artikel ini, kami akan menjelaskan aplikasi untuk menghilangkan vokal terbaik dari trek musik dengan sempurna. Selain itu, Anda juga dapat mengetahui fitur dan kekurangannya guna memahami dengan jelas mengenai alat yang disarankan.

Bagian 1. 12 aplikasi Penghilang Vokal terbaik untuk menghilangkan vokal 2022

Pada bagian ini, kami akan menjelaskan aplikasi penghilang vokal terbaik untuk pengguna Android dan iPhone secara terpisah.

#6 aplikasi Penghilang Vokal teratas untuk Android

  1. SonicMelody
  2. AI Vocal Remover and Karaoke
  3. Vocal Remover
  4. EasySplitter
  5. Vocal Remover
  6. Vocal Extractor

1. SonicMelody

aplikasi penghilang vokal
Rating Rata-rata 3.2/5
Kompatibilitas Android 5.0 ke atas
Gratis
Format Audio yang Didukung MP3
Tidak ada Iklan

SonicMelody adalah alat penghilang vokal populer yang dengan cerdas dapat menghilangkan suara dari trek musik tanpa memerlukan plugin eksternal. Banyak dari pengguna memanfaatkan alat ini untuk membuat versi Karaoke dari lagu-lagu favorit mereka hanya dalam hitungan detik. Penggunaan fitur AI membantu pengguna untuk menghilangkan vokal dari trek audio mereka secara otomatis.

Kelebihan

Selain dapat menghilangkan vokal, dengan alat ini, Anda juga bisa mencampur dan menggabungkan lagu.

Alat ini memiliki berbagai fitur seperti penggabung audio, pemotong, perekam, dan konverter yang sangat bermanfaat untuk meningkatkan kualitas klip audio secara sempurna.

Setelah memisahkan vokal dari suara musik, Anda dapat merekam suara Anda sendiri dengan diiringi latar musik instrumental.

Kekurangan

Banyak pengguna yang mengeluh tentang iklan sembul yang terus-menerus muncul sehingga pengalaman pengguna menjadi terganggu.

2. AI Vocal Remover and Karaoke

aplikasi untuk menghilangkan vokal
Rating Rata-rata 3.2/5
Kompatibilitas Android 4.4 ke atas
Gratis
Format Audio yang Didukung MP3
Tidak ada Iklan

Aplikasi penghilang vokal ini sangat kompatibel untuk pengguna Android karena kecepatan fungsionalnya yang tinggi dan antarmuka yang mudah digunakan. Aplikasi ini tidak membatasi pengguna untuk mengakses berbagai fiturnya yang beragam dan terus-menerus memperbarui versi agar dapat memberikan pengalaman pengguna yang terbaik. Pengguna tidak perlu membeli paket langganan apa pun, karena aplikasi ini tersedia secara gratis.

Kelebihan

Alat ini dapat mengubah trek audio MP3 apa pun menjadi versi karaoke dengan mempertahankan kualitasnya yang bermutu tinggi.

Selain vokal, dengan alat ini, Anda juga dapat menghilangkan suara bass, gitar, drum, dan musik instrumental lainnya.

Alat ini juga memungkinkan pengguna untuk merekam dan membagikannya kepada teman-teman Anda dengan cepat.

Kekurangan

Alat ini hanya mengenali format file MP3 untuk proses penghilangan vokal.

3. Vocal Remover - AI Karaoke Instrumental Maker

aplikasi menghilangkan vokal
Rating Rata-rata 4/5
Kompatibilitas Android 4.4 ke atas
Gratis
Format Audio yang Didukung MP3
Tidak ada Iklan

Apakah Anda sedang menunggu aplikasi profesional untuk menghilangkan vokal dari lagunya? Platform ini menawarkan hasil yang sangat baik dengan menghilangkan vokal yang dipilih dari trek audio. Dengan kecepatan pemrosesan yang responsif, Anda dapat mengonversi beberapa trek audio Mp3 menjadi Karaoke dan akapela tanpa perlu menginstal alat tambahan apa pun.

Kelebihan

Dengan alat ini, Anda dapat mengimpor trek audio tanpa batas untuk menghilangkan vokal tanpa hambatan.

Setelah memisahkan vokal dan suara instrumental, Anda dapat menyimpan salah satu versinya dengan mudah di perangkat Anda.

Anda tidak perlu melakukan registrasi akun, karena alat ini dapat digunakan dengan mudah sambil memaksimalkan setiap fiturnya yang penting.

Kekurangan

Anda hanya dapat meng-upload file audio dengan ukuran file maksimal 10MB.

4. EasySplitter

aplikasi menghilangkan vokal
Rating Rata-rata Tidak Tersedia
Kompatibilitas Android 5.0 ke atas
Gratis
Format Audio yang Didukung WAV, MP3, OGG, M4A, WMA, FLAC
Tidak ada Iklan

Aplikasi penghilang vokal ini hadir sebagai alat yang andal untuk mengedit trek musik dan menghapus vokal dari trek tersebut. Penyempurnaan alat ini bekerja secara efisien untuk membedakan vokal dari trek musik aslinya. Meskipun gratis, aplikasi ini tidak akan mengganggu pengguna dengan iklan yang terus-menerus muncul, sehingga menjadikannya salah satu opsi aplikasi terbaik di pasaran.

Kelebihan

Alat ini memiliki berbagai paket langganan sehingga pengguna dapat memilih opsi sesuai keinginan mereka dengan mudah.

Anda dapat mengakses riwayat semua file melalui alat ini agar dapat digunakan kapan saja.

Alat ini selalu diperbarui pada bagian antarmuka penggunanya untuk mencegah terjadinya bug yang tidak teridentifikasi pada pengguna.

Kekurangan

Hanya bisa menerima file audio berukuran maksimal 20MB.

5. Vocal Remover - Music Separator

aplikasi menghilangkan vokal
Rating Rata-rata 3.4/5
Kompatibilitas Android 5.0 ke atas
Gratis
Format Audio yang Didukung OGG, MP3, WAV
Tidak ada Iklan

Alat ini terbukti sangat berguna bagi musisi dan profesional lainnya untuk mengisolasi vokal, instrumen, dan berbagai jenis musik secara efektif. Alat ini menyasar pada kebutuhan pengguna secara sempurna dan menghasilkan output secara instan. Selain itu, pada alat ini, Anda dapat dengan mudah membuat akun untuk menyimpan semua file yang disimpan dan terlindungi di satu tempat.

Kelebihan

Antarmuka pengguna sangat teratur dan nyaman digunakan.

Alat ini memungkinkan pengguna untuk mencampur klip audio dan file yang terisolasi dengan mudah.

Setelah mencampur atau menghilangkan vokal, pengguna dapat mengekspor file tersebut secara instan.

Kekurangan

Saat pengguna mencoba meng-upload file audio selain format MP3, alat ini akan menampilkan pesan kesalahan.

6. Vocal Extractor - Karaoke Maker

aplikasi menghilangkan vokal
Rating Rata-rata 3.4/5
Kompatibilitas Android 5.0 ke atas
Gratis
Format Audio yang Didukung M4A, MP3, WAV
Tidak ada Iklan

Perangkat lunak ini adalah alat lanjutan untuk menghasilkan vokal secara instan dari file audio dan trek musik. Perangkat lunak ini dikembangkan dengan menggunakan teknologi AI dan algoritma pembelajaran mendalam sehingga pengguna bisa mendapatkan hasil yang diinginkan. Anda bisa mendapatkan ekstrak vokal berkualitas tinggi dari berbagai file audio dan menyimpannya di ponsel Anda hanya dengan satu klik.

Kelebihan

Penghilang vokal ini mengoptimalkan kinerjanya melalui teknologi AI dan pembelajaran mendalam.

Anda dapat menyimpan vokal yang diekstrak ke platform penyimpanan cloud online dan nantinya dapat dibagikan kepada orang lain dengan mudah.

Tersedia dalam berbagai bahasa, sehingga menjadikannya bervariasi untuk semua pengguna di seluruh dunia.

Kekurangan

Beberapa fitur premium hanya tersedia dalam paket berlangganan berbayar.

#6 aplikasi terbaik untuk menghilangkan vokal dari iPhone

  1. Moises
  2. Vocal Separator
  3. PhonicMind
  4. SplitHit Vocal Remover
  5. AI Vocal Remover
  6. Vocal Remover for Karaoke

1. Moises

aplikasi untuk menghilangkan vokal dari lagu
Rating Rata-rata 4.7/5
Kompatibilitas iOS 11.0 ke atas
Gratis
Format Audio yang Didukung MP3, AAC3, AAC, WAV, FLAC, AIFF, OGG, WMA
Tidak ada Iklan

Apakah Anda ingin menggunakan aplikasi penghilang vokal yang lengkap? Moises adalah salah satu alat yang paling kompatibel bagi pengguna iPhone yang berfungsi untuk mengekstrak vokal dan suara instrumen tertentu dari file audio. Alat ini merupakan alat profesional untuk mengedit trek musik atau meningkatkan kualitasnya. Selain dapat menghilangkan vokal, Anda juga dapat menggunakan berbagai fungsi pada trek musik dengan sempurna.

Kelebihan

Pada alat ini, Anda dapat menyesuaikan tingkat volume dari trek musik apa pun dengan mudah.

Setelah menghilangkan vokal, Anda dapat mengubah nada dan kuncinya dengan mudah.

Anda dapat menelusuri library bawaannya untuk mencari trek populer yang diedit pada alat ini.

Kekurangan

Untuk menggunakan fitur-fitur lanjutan dari alat ini, pengguna harus membeli paket premiumnya.

2. Vocal Separator - Audio Editor

aplikasi penghilang vokal dari lagu
Rating Rata-rata Tidak Tersedia
Kompatibilitas iOS 10.0 ke atas
Gratis
Format Audio yang Didukung MP3, M4A, WAV, AAC, AIFF, FLAC
Tidak ada Iklan

Aplikasi penghilang vokal ini dikembangkan secara profesional bagi pengguna iOS agar dapat merasakan kecepatan dan kompatibilitas yang luar biasa. Selain fungsi penghilangan suara, aplikasi ini juga dapat mengubah suara secara profesional dengan sempurna. Anda juga dapat memanfaatkan fitur bernama audio remixing function untuk membuat file audio yang unik dengan mudah.

Kelebihan

Menawarkan banyak opsi untuk mengedit trek musik dan menghilangkan vokal. Anda bisa membatalkan atau mengulang perubahan kapan pun Anda mau.

Anda dapat mengubah suara manusia secara menakjubkan sambil merekamnya melalui pengubah suara.

Anda dapat mengekstrak audio dari file video dan selanjutnya diedit menggunakan alat ini.

Kekurangan

Saat mengedit file dengan format yang berat, antarmuka pengguna alat ini terkadang macet atau lambat.

3. PhonicMind

aplikasi panghilang vokal dari lagu
Rating Rata-rata 2.3/5
Kompatibilitas iOS 11.0 ke atas
Gratis
Format Audio yang Didukung MP3, AAC, WMA, FLAC, WAV, AIFF
Tidak ada Iklan

Aplikasi penghilang vokal ini bekerja sangat baik dalam membuat remix suara instrumental dengan mengekstrak vokal. Aplikasi ini berfungsi dengan baik pada setiap suara instrumental, seperti gitar, biola, bass, dan drummer, sehingga pengguna dapat memilih ekstraksi suara tertentu. Melalui teknologi AI yang disempurnakan, aplikasi ini menjadi salah satu aplikasi yang terkenal.

Kelebihan

Hanya dengan meng-upload lagu, Anda dapat menjelajahi sampelnya dalam versi yang telah diedit.

Anda dapat menggunakan alat ini sebagai Karaoke sekaligus kreator instrumental karena alat ini mampu memberikan hasil yang diinginkan secara efektif.

Anda dapat menambahkan klip audio tambahan ke lagu apa pun dan menggabungkannya sebagai hasil akhir.

Kekurangan

Terkadang, alat ini tidak sepenuhnya menghapus semua vokal yang dipilih dari lagu sehingga kualitasnya pun menjadi terganggu.

4. SplitHit Vocal Remover

download aplikasi penghilang vokal gratis
Rating Rata-rata 3.3/5
Kompatibilitas iOS 13.0 ke atas
Gratis
Format Audio yang Didukung MP3
Tidak ada Iklan

Aplikasi penghilang vokal iOS ini cocok digunakan oleh setiap profesional musik untuk membuat mashup, remix, dan musik latar. Aplikasi ini dapat menghilangkan vokal dari trek musik apa pun yang di-upload dengan kualitas yang baik. Anda dapat melihat pratinjau hasilnya sebelum men-download-nya ke perangkat Anda. Selain itu, Anda juga dapat merekam suara Anda sendiri dalam versi Karaoke sekaligus menyimpan musik latar aslinya.

Kelebihan

Anda dapat menggunakan fitur Equalizer untuk menyeimbangkan suara instrumental dalam file audio secara benar.

Anda dapat men-download file terpisah dari suara instrumental di ponsel sesuai dengan kualitas aslinya.

Anda dapat mengasah kemampuan bernyanyi Anda sekaligus mengeditnya melalui aplikasi yang efisien ini.

Kekurangan

Aplikasi ini hanya menerima file MP3 sebagai file input, sehingga menjadikannya alat yang kurang bervariasi dan tidak fleksibel.

5. AI Vocal Remover

download aplikasi penghilang vokal gratis
Rating Rata-rata 3.8/5
Kompatibilitas iOS 8.0 ke atas
Gratis
Format Audio yang Didukung Tidak Dijelaskan
Tidak ada Iklan

Aplikasi penghilang vokal ini menggunakan kecerdasan buatan untuk mengisolasi vokal dari file audio dengan cerdas. Aplikasi ini merupakan alat online yang memungkinkan pengguna untuk men-download file musik dan vokal di ponsel mereka. Anda tidak perlu melakukan proses secara manual, karena alat ini secara otomatis akan memisahkan vokal dari musik latarnya. Selain itu, para profesional telah mengembangkan alat ini sehingga setiap individu dari berbagai bidang dapat menggunakan perangkat lunak ini.

Kelebihan

Selain file audio, Anda juga dapat meng-upload file video untuk mengekstrak vokal dari video tersebut.

Alat ini menggunakan sistem berbasis Que yang bertujuan untuk meningkatkan fungsionalitasnya secara profesional.

DJ dapat menggunakan alat ini untuk mengekstrak musik tertentu dari file audio apa pun sehingga dapat membuat musik mashup mereka sendiri.

Kekurangan

Kecepatan pemrosesan menjadi lebih lambat apabila pengguna meng-upload ukuran file yang besar.

6. Vocal Remover for Karaoke

aplikasi penghilang vokal untuk karaoke
Rating Rata-rata 2.3/5
Kompatibilitas iOS 9.3 ke atas
Gratis
Format Audio yang Didukung Tidak Dijelaskan
Tidak ada Iklan

Vocal Remover for Karaoke adalah salah satu alat terbaik untuk mengisolasi vokal tertentu dari file audio berkualitas tinggi. Aplikasi ini dapat menampilkan album library ponsel Anda sehingga Anda dapat memilih lagu apa pun dengan cepat dan efisien. Dengan pembaruan terus-menerus, alat ini menyediakan fitur-fitur yang beragam untuk memaksimalkan manfaat bagi pengguna.

Kelebihan

Anda dapat mengontrol kekuatan fitur penghilang vokal pada alat ini.

Alat ini memungkinkan Anda menyimpan file audio yang diedit pada perangkat dengan mudah.

Anda dapat berbagi file audio yang telah diedit dengan hanya menekan tombol membagikan dengan mudah

Anda dapat mengekspor file audio yang telah diedit ke berbagai platform lainnya.

Kekurangan

Alat ini masih membutuhkan perbaikan lebih lanjut untuk menghilangkan instrumental yang dipilih dari tengah dengan tepat.

Bagian 2. Aplikasi Penghilang Vokal terbaik untuk Windows dan Mac

Aplikasi Penghilang Vokal terbaik dan gratis

Apakah Anda ingin mengetahui aplikasi penghilang vokal terbaik yang tersedia di pasaran? Wondershare UniConverter adalah pilihan yang paling andal dan tidak diragukan lagi untuk mengisolasi vokal dan instrumental dari trek musik apa pun. Dengan mengintegrasikan algoritme berbasis AI, Anda dapat menghilangkan vokal dari file audio secara tepat tanpa mengganggu kualitas aslinya. Wondershare UniConverter memiliki fitur pembuat Karaoke bawaan yang dapat Anda gunakan untuk menyanyikan lagu-lagu favorit Anda dengan mudah.

wondershare uniconverter

Wondershare UniConverter — Menghilangkan Vokal dengan Mudah.

download gratis konverter video mov yang aman Keamanan Terverifikasi. 3,591,664 orang telah men-download-nya.

Penghilang suara terbaik untuk menghilangkan vokal dari lagu apa pun secara otomatis dengan algoritma AI.

Penghilang Vokal Terbaik untuk Pecinta Musik, Penggemar Alat Musik dan Produser Musik.

Mengisolasi suara dan instrumen dalam lagu apa pun.

Mendukung upload file MP3, M4A, WAV, OGG, MP4, MOV, MKV, dan AVI untuk menghilangkan vokal.

Berguna untuk membuat trek latar atau karaoke.

Dapat menyimpan video online apa pun dari lebih dari 10.000 platform dan situs.

Selain itu, Anda dapat menyimpan musik latar dari trek audio apa pun dengan mengekstrak vokalnya. Oleh karena itu, aplikasi ini adalah alat yang sempurna untuk mengedit trek suara agar dapat digunakan untuk berbagai tujuan lain. Berikut langkah-langkah untuk menghilangkan suara dengan menggunakan alat ini:

Langkah 1 Arahkan ke Vocal Remover.

Jalankan Wondershare UniConverter di PC Anda. Buka layar beranda dan buka bagian AI Lab. Dari bagian AI Lab, pilih opsi Vocal Remover.

Arahkan ke Vocal Remover

Langkah 2 Impor file audio.

Klik pada opsi Add File untuk mengimpor file audio yang Anda inginkan. Setelah file audio yang dipilih di-upload, perangkat lunak ini akan langsung menghilangkan vokal dari file audio tersebut secara efisien.

Impor file audio

Langkah 3 Ekspor file.

Selanjutnya, Anda akan memperoleh vokal dan instrumental dari file audio secara terpisah di layar Anda. Untuk menyimpan file tertentu, klik tombol Export yang ada di sebelahnya. Untuk menyimpan kedua file, klik Export All.

Ekspor file
Cobalah Penghilang Vokal dari UniConverter secara gratis sekarang!

Menghilangkan vokal dari lagu apa pun dengan fitur berbasis AI.

Bagian 3. FAQ seputar aplikasi Penghilang Vokal

1. Aplikasi penghilang vokal apa yang terbaik?

Untuk hasil terbaik bagi pengguna Android, Anda bisa mencoba SonicMelody dan EasySplitter. Sementara itu, pengguna iPhone dapat mencoba alat Moises atau PhonicMind. Namun, untuk pengguna Windows dan Mac, Anda bisa mencoba Adobe Audition.

2. Bagaimana cara mengisolasi vokal dari sebuah lagu secara gratis?

Audacity adalah salah satu perangkat lunak gratis yang memungkinkan pengguna untuk mengedit file audio dengan sempurna. Anda dapat menggunakan alat ini untuk mengisolasi vokal dari sebuah lagu dan tetap mempertahankan kualitasnya yang tinggi. Untuk menggunakan alat ini, buka musik Anda, navigasikan ke "Effects", lalu pilih fitur "Voice Reduction and Isolation". Kemudian, klik "Isolate Vocal" dan ketuk tombol "preview" untuk memeriksa lagu tanpa vokal.

3. Bagaimana cara menghilangkan vokal total dari sebuah lagu?

Untuk menghilangkan vokal dari sebuah lagu secara tepat dan akurat, UniConverter memiliki fitur yang tepat. Dengan bantuan kecerdasan buatan, fitur ini akan memberikan hasil yang luar biasa.

4. Penghilang vokal gratis apa yang terbaik?

Penghilang vokal gratis terbaik untuk setiap pengguna adalah Wondershare UniConverter. Anda dapat menghilangkan vokal dari file audio apa pun secara gratis dengan perangkat lunak ini yang memiliki kecepatan responsif instan

Bagian 4. Penutup

Apakah Anda sedang mencari aplikasi penghilang vokal terbaik? Artikel ini telah menginformasikan semua detail penting mengenai aplikasi penghilang vokal andal untuk pengguna Android dan iPhone. Dengan menggunakan salah satu alat yang telah disebutkan, Anda dapat dengan mudah mengisolasi vokal dari instrumental dan membagikannya di berbagai platform.

Vocal Remover

Artikel Populer Lainnya dari Wondershare